575 KK Korban Bencana Akhirnya Terima Jadup

0 299

Beriklan? Hubungi : 0853 9999 4508

DONGGALA – Setelah sekian lama, akhirnya korban bencana 28 September mulai menerima Jaminah Hidup (Jadup) dari pemerintah. Namun dari 3 ribu KK yang terdata akan mendapatkan Jadup, baru sekitar 575 KK yang telah menerima.

Jadup itu diserahkan langsung oleh Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial, Harry Hikmat yang didampingi Wabub Donggala, Mohammad Yasin, Sabtu kemarin.

Pada kesempatan itu, Wabub mengatakan, berdasarkan data dari dinas Sosial dan BPBD Kabupaten Donggala, total penerima Jadup berjumlah 3.499 Kepala Keluarga. Namun hingga saat ini yang masih terverifikasi baru 575 KK.

Yasin menegaskan, pendataan penerima Jadup bukan hanya tanggungjawab pemerintah semata tapi menjadi tanggungjawab semua pihak. Olehnya ia meminta kerja sama semua pihak untuk menyiapkan data penerima karena batas waktu penyaularan Jadup tahap pertama ini tidak boleh melewati bulan Agustus 2019.

“Saya minta dinas terkait tidak pakai hari Minggu. Bapak-bapak dilarang sakit dulu agar bisa bekerja demi kepentingan masyarakat. Dana Jadup yang disalurkan ini dari dana,” harapnya.

Sementara itu, Harry Hikmat memberikan penghargaan yang setinggi tingginya kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk memastikan bahwa pemulihan sosial terhadap rehabilatasi dan rekontruksi bisa segera diwujudkan .

Harry mengungkapkan, pemerintah pusat terus berupaya bersama sama dengan pemerintah daerah untuk melakukan berbagai upaya agar masyarakat cepat pulih. “Kepada masyarakat yang terdampak bencana biarlah musibah yang kita alami, sebagai pelajaran bagi kita semua,” ungkapnya. (ang)

Tinggalkan Balasan